Kabar gembira untuk penggemar musik cadas. Festival musik metal tahunan, Hammersonic Festival, akan kembali digelar pada tanggal 4 dan 5 Mei 2024 mendatang. Sama seperti tahun 2023 lalu, Hammersonic Festival tahun ini juga mengambil tempat di Carnaval Ancol, Jakarta Utara. Untuk penyelenggaraan tahun ini, Ravel Entertainment selaku promotor, telah mengumumkan sejumlah line up yang akan tampil.
Nama-nama yang telah diumunkan untuk Hammesonic Festival 2024 yang mengangkat tema ‘The Majestic Fellowship’, diantaranya Lamb of God, As I Lay Dying, Yngwie Malmsteen, Atreyu, Suicide Silence, Misery Index, Suffocation, Cradle of Filth, dan Cross Faith. Sedangkan lineup dari tanah air akan tampil Straight Answer, St. Loco dan Strangers. Dalam akun Instagram dan juga website resmi Hammersonic Festival mengumumkan,
“Ini dia! Daftar megah fase 1 Hammersonic Festival 2024.
Persiapkan diri Anda untuk Festival Musik Heavy Terbesar di Asia Tenggara pada 4-5 Mei 2024 di Carnaval Ancol, Jakarta. Nama lainnya akan diumumkan.
Tiket akan segera dijual di www.hammersonic.com! Pantau terus
#Hammersonik
#Hiburan Ravel
Untuk info lebih lanjut bisa dilihat di https://hammersonic.com/